Monday, August 18, 2008

Patriotisme Community - Konvoi dan tabur bunga








pim pim pim....
deretan panjang komunitas mobil dan motor tepat didepan solo_radio, serentak siang itu jalan menteri supeno dengan rapi penuh dengan motor dan mobil, inilah dia moment "Patriotisme Community" tepat pula tanggal 17 Agustus 2008, komunitas memaknai kemerdekaan dengan konvoi bersama dan acara tabur bunga ke makam pahlawan Kusuma Bhakti. mulai berkumpul jam 11 siang sudah hadir beberapa komunitas motor antara lain : smokers, ssc, skc, moncelo, sobbisco, ikasso, casmos, moditos, rocks dan juga kominitas mobil antara lain : Trakinaz dan X power. acara konvoi belum juga kita mulai karena kita masih menunggu datangnya bapak walikota untuk memberangkat kan kami...

tepat pukul 13.00 mobil plat AD 1 datang dan masuk halaman solo_radio, berbondong2 teman2 komunitas yang ada di depan solo_radio ikut menghantarkan pak wali masuk dahulu ke dalam, dan akhirnya tibalah saat nya kita semua menyanyikan lagu kemerdekaan dan sepotong tumpeng yang dipotong oleh walikota, diberikan ke pak GM solo_radio dan akhirnya dihadiahkan special untuk komunitas, diwakilkan oleh sith dari Club X Power menerima potongan tumpeng dengan senyum khas nya, "terima kasih"

aksi penyerahan tumpeng telah usai dan tiba saatnya pak walikota memberangkatkan komunitas untuk mengemban tugas mulia, berziarah dan tabur bunga kemakam pahlawan "Kusuma Bhakti" start dari solo_radio, melewati jl. slamet riyadi dan akhirnya sampai di tempat tujuan. masih dengan barisan yang rapi, deretan kendaraan bermotor dan roda empat ini diparkir sesuai dengan urutan perjalanan.

mari berkumpul...
karena panas, jadi minum dan makan snack dulu, panitia sudah sigap mempersiapkan untuk para peserta konvoi, setelah hilang penak dan capek, mari kita dengarkan sambutan dari Miss Leni - Corporate Communications Manager solo_radio dan perwakilan dari sponsor Telkom Flexsi - Ibu Wika. sambutan diakhiri dengan pekik MERDEKA! nah...sebelum kita masuk ke taman makam pahlawan nya Ustad Fachrudin memimpin doa bersama - khusyuk...dan "Amien".

go go...masih dengan semangat Patriotsme Community, barisan memasuki taman makam pahlawan. Makam "Slamet Riyadi" dan juga makam pahlawan yang lain.
usai menabur bunga ke seluruh makam, dan puas mengabadikan moment kebersamaan. para komunitas keluar dari area makam dan kembali ke area M - Stage, ini dia waktu yang ditunggu2...pengundian doorprice, satu persatu undian diambil dari kotak kuning, dengan lantang MC Arya membacakan nomer2 yang beruntung...
tenang doroprice nya banyak kok...
ada sekitar 100 dorprice yang disediakan, yups...hadiah sudah abis, dan mari kita merapatkan barisan untuk bersiap kembali pulang.

sesi kebersamaan ini untuk sementara kita akhiri, tapi eits..jangan khawatir masih akan banyak sesi dimana kita masih bisa berkumpul bersama, memaknai hari2 yang sangat berharga dan bermakna.

terima kasih untuk seluruh partisipasi dari komunitas mobil & motor, untuk bapak penjaga makam, untuk para sponsor, TIKI dan Telkom Flexy, untuk team panitia, riwis, ratna, agus, dimas dan teman2 solo school thanks alot...

see u next time...
n dengan Semangat Patriotisme Muda Kita BAngun Indonesia
MERDEKA!!!

No comments:

Post a Comment